Tribratanews.kepri.polri.go.id – Pada hari ini, Senin (15/1/19) telah berlangsung kegiatan sosialisasi Peran Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dalam Pengawasan Tugas Pokok Polri di Gedung Serbaguna Polda Kepri.
Kegiatan tersebut dihadiri Kompolnas beserta tim, Irwasda Polda Kepri Kombes Pol. Purwo Lelono, S.I.K. M.M., Kabid Propam Polda Kepri Drs. I Gede Mega Suparwitha, M.S.I serta para Wadir dan Wakapolres jajaran Polda Kepri.
Dalam sambutannya, Kapolda Kepri Irjen Pol. Andap Budhi Revianto, SIK yang diwakili oleh Irwasda Polda Kepri mengatakan bahwa dalam bertugas harus mampu mengendalikan emosional sehingga dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.
“Terima kasih atas kesediaan Tim Kompolnas untuk hadir guna memberikan sosialisasi serta melakukan klarifikasi dan monitoring terhadap apa yang dilakukan oleh Polda Kepri,” ujar Irwasda Polda Kepri.
Irwasda Polda Kepri berharap dengan terselenggaranya sosialisasi tersebut dapat bermanfaat bagi diri pribadi selaku anggota Polri yang memberi pelindung, pengayom, pelayanan serta penegak hukum ditengah-tengah masyarakat.
Selanjutnya, Ketua Tim Kompolnas Irjen. Pol. (Purn) Drs. Yotje Mende, S.H., M.Hum dalam arahannya menyebut bahwa Kompolnas merupakan pengawas fungsional Polri yang selalu berada bersama Polri guna mewujudkan Polri yang profesional dan mandiri.
“Hadirnya Kompolnas bersama Polri yakni sebagai pengawas fungsional Polri dalam mewujudkan Polri yang profesional dan mandiri,” tuturnya.