• Sun. Apr 6th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Pusdokkes Polri Ajak Anggota Polda Kepri Biasakan Hidup Sehat

Byadmin bidhumas

Nov 5, 2018

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Kapolda Kepri yang diwakili Karo SDM Polda Kepri Kombes Pol. Djoko Susilo melaksanakan Penyuluhan Kesehatan Pola Hidup Sehat Guna Mencegah Penyakit Degeneratif di Gedung Lancang Kuning (GLK) Polda Kepri, Jumat (2/11) sekira pukul 08.00 wib.

Mendampingi Karo SDM, para Pejabat Utama Polda Kepri, Kabidyankes Pusdokkes Polri, perwakilan Ketua pengurus daerah Bhayangkari Polda Kepri, serta Personil Polda Kepri juga turut menghadiri penyuluhan tersebut.

Dalam penyuluhan tersebut, selain menambah ilmu pengetahuan juga mengajak para personil khususnya Polda Kepri untuk menjaga kesehatan jasmani, rohani, serta mental yang lebih berani dan bertanggung jawab.

“Mari antisipasi sejak dini agar tidak menjadi korban yang seharusnya bisa di cegah dan menghambat kita dalam bertugas nantinya.” kata Karo SDM Polda Kepri.

Sama halnya dalam sambutan Kabidyankes Pusdokkes Polri Kombes Pol. dr. Leny Pintowari, SpKO yang mengharapkan para personil Polda Kepri untuk dapat membiasakan perilaku hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan sehat serta berolahraga secara teratur dan benar, agar terhindar dari permasalahan penyakit kronis/menahun yang dapat mengakibatkan penurunan produktivitas kerja dan kematian.

Kabiddokkes Polda dan jajaran juga diharapkan dapat melakukan terobosan-terobosan inovatif, sehingga pola hidup sehat dapat benar-benar diterapkan untuk diri sendiri, keluarga dan lingkungan sekitar.