• Tue. Mar 18th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Upacara Ziarah Makam Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 73 Polres Natuna

ByPolres Natuna

Jul 3, 2019

Tribratanews.kepri.polri.go.id- Polres Natuna,/ Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara yang ke-73 Tahun 2019, Polres Natuna melaksanakan Upacara ziarah Makam Pahlawan di Taman Makam Pahlawan Jlan Hj Adam Malik Kelurahan Bandarsyah Kec. Bunguran Timur Kab. Natuna.

Ziarah tersebut dipimpim langsung oleh Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto, S.I.K dan diikuti oleh Para Pejabat Utama dan Para Perwira Polres Natuna, Satu Pleton pleton Sat Sabhara dan Polair, Satu Pelton pleton Staff dan Polsek B.Timur ,Satu pleton Satlantas , satu pleton gabungan Intel, Reskrim, Narkoba dan Tahti dan Bhayangkari Cabang Natuna. Selasa 02/07/19.

Kapolres Natuna AKBP Nugroho Dwi Karyanto, S.I.K menyatakan kegiatan yang dilaksanakan ini untuk merefleksikan diri dan menghormati para pendahulu Polri sebelumnya.

“Kita mendoakan semoga arwah pahlawan pendahulu kita dapat diterima di sisi Allah dan kita yang melanjutkan perjuangan ini dapat diberikan jiwa patriot seperti pahlawan terdahulu.” Ujar Kapolres

Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan, diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan yang telah gugur oleh Kapolres Natuna, selanjutnya mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga dan diakhiri dengan tabur bunga di pusara makan para pahlawan. (Cristian)