TATAP MUKA DITBINMAS POLDA KEPRI DENGAN TOKOH MASYARAKAT, TOKOH AGAMA, TOKOH PEMUDA DAN MASYARAKAT KEL. TANJUNG PINGGIR KECAMATAN SEKUPANG DALAM RANGKA MENCIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF DI WILAYAH PROVINSI KEPRI
Assalamualaikum wr wb. Mohon Ijin Jendral melaporkan giat Subditbintibsos pada hari Senin tanggal 24 Agustus 2020 pukul 09.00 wib bertempat di Balai Pertemuan Kelurahan Tanjung Pinggir Kecamatan Sekupang telah dilaksanakan giat Tatap Muka Kamtibmas dengan tokoh Masyarakat, tokoh Agama, tokoh Pemuda serta masyarakat Kelurahan Tanjung Pinggir Sekupang Batam sebanyak 40 orang.
Adapun tertib acara kegiatan sbb:
1. Pembukaan
2. Pembacaan doa
3. Sambutan dari Lurah Oatam Lestari Bpk Ersan
4. Sambutan sekaligus penyampaian pesan pesan kamtibmas oleh Kasubditbintibsos Ditbinmas Polda Kepri Kompol Lukas Ginting
5. Dialog Kamtibmas
6. Penyerahan sarana Kontak
7. Foto bersama
8. Penutup
A. Penyampaian dari Lurah Patam Lestari antara lain :
1. Mengucapkan terima kasih atas kehadiran pers Ditbinmas Polda Kepri mengunjungi Kelurahan Tanjung Pinggir untuk memberikan pencerahan tentang situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang berkembang saat ini
2. Diharapkan kepada masyarakat agar dpt memperhatikan dengan seksama materi yang disampaikan oleh nara sumber dan apabila ada waktu untuk bertanya silakan bertanya.
3. Diharapkan kepada warga masyarakat untuk senantiasa menerapkan Protokol Kesehatan sehingga terhindar dari wabah Covid 19.
B. Penyampai dari Kasubdit Bintibsos Polda Kepri Kp. lukas Ginting antara lain :
1. Mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tanjung Pinggir atas terlaksananya kegiatan Tatap muka Kamtibmas dan permohonan maaf atas tersitanya waktu Bpk Ibu untuk meluangkan waktunya mengikuti acara ini.
2. Situasi secara nasional masih menghiasi berita tentang Covid 19 dimana makin hari semakin banyak masyarakat yang terpaoar Covid 19, oleh sebab itu mari kita selalu menerapkan prosedur protokol kesehatan untuk terhindar dari virus corona ini.
3. Untuk menciptakan situsai kamtibmas agar kondusif diharapkan warga masyarakat peduli dengan situasi pingkungan, selalu buka komunikasi dengan tiga pilar yang ada di kelurahan yaitu Lurah, Bhabin kamtibmas dan Babinsa.Diharapkan setiap penyelesaian masalah melibatkan 3 pilar tersebut.
4. Tahun ini daerah kita akan melaksanakan pemilihan kepala daerah mulai dari Gubernur, Bupati dan walikota, oleh sebab itu kami mengharapkan peran serta dari seluruh masyarakat untuk mensukseskan pesta demokrasi ini, tentunya dengan cara menjaga daerah kita tetap aman dan kondusif, pilihan boleh berbeda tapi persatuan harus diutamakan. Diingatkan juga kepada para pendukung paslon untuk sebantiasa menjaga kodusifitas.
5. Waspadai terhadap berita Hoax yang belum tentu kebenarannya, gunakanlah media sosial dengan bijak, karena masih banyak kita temukan berita yang bersifat adu domba, fitnah, ujaran kebencian dan lain lain.
6. Diingatkan juga kepada kita semua bahwasanya narkoba masih menjadi ancaman serius bagi generasi muda bangsa kita, mari kita bersatu padu bersama Polri memberantas peredaran gelap narkoba ini.
D. Pertanyaan – pertanyaan dari masyarakat Kelurahan Tanjung Pinggiri sbb :
1. Dari ketua RW Rt 02 mengimformasikan bahwa dilingkungannya bayak anak remaja ngumpul2 dan balap liar mhn dari kepolisian di tertibkan.
2. Dari bpk Jubianto menanyakan, bagaimana kalau ada kejadian suapya cepat mendatangi tkp apakah boleh laporan via telopon atau bagaimana.
Yang hadir dalam giat Basembang Bercerita Kamtibmas :
1. Lurah Tanjung Pinggir
2. Seklur Tanjung Pinggir
3. Ketua LPM Kel. Tanjung Pinggir
3. Kapolsek Sekupang yang diwakili oleh Kanit Binmas Ipda Edi Lubis
4.. Tomas, toga, toda, ketua RT dan Rw se kel Tanjung Pinggir
5. Bhabinkamtibmas Kel. Tanjung Punggir Bripka Eki
6. Ibu Ibu PKK Kel. Tanjung Pinggir
Selama kegiatan terdapat dalam keadaan aman, tertib dan lancar
Personil yang melaksanakan kegiatan, sbb:
1. Kp Lukas Ginting
2. Iptu Maskat hanyan
3. Bripka Gugum Guminda, S.Briptu Vidiya S Putri,SH