Rabu tanggal 11 November 2020 pukul 10.00 wib di Balai pertemuan Kelurahan Tiban Lama Kecamatan Sekupang, telah dilaksanakan kegiatan Tatap Muka dengan dengan Ketua RT/RW, Tomas, Toga, Todat dan Masyarakat Kelurahan Tiban Lama Kecamatan Sekupang Batam.
Adapun terib acara kegiatan sbb:
1. Pembukaan
2. Pembacaan doa
3. Sambutan dari Lurah Tiban Lama Bapak Firman Hidayat, S.E.
4. Sambutan dari Kasubdit Tibsos Kompol Lukas Ginting .
5. Dialog tentang kamtibmas.( tanya jawab )
6. Penyerahan Sarana Kontak
7. Penutup
8. Foto bersama
Yang hadir dalam giat tersebut antara lain :
1. Lurah Tiban Lama Bpk Firman Hidayat, S.E.
2. Kanit Binmas Polsek Sekupang Ipda Edi Lubis
3. Bhabinkamtibmas Kel. Tiban Lama Bripka Boy S. Panggabean
4. Tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda Kel. Tiban Lama Kec. Sekupang
5. Ketua Rt/ Rw serta masyarakat Kel. Tiban Lama Kecamatan Sekupang
1. Sambutan dari Lurah Tiban Lama sbb :
a. Mengucapkan terima kasih kepada Ditbinmas Polda Kepri yang telah berkunjung dan mengadakan kegiatan Tatap muka dalam rangka menciptakan sitKamtibmas yg kondusif dimana masyarakat Kel. Tiban Lama mendapat pencerahan dari Dit Binmas Polda kepri tentang informasi sitkamtibmas baik Nasional maupun Lokal.
b. Sitkamtibmas wilayah Kelurahan Tiban Lama sampai saat ini masih aman dan terkendali, namun masih terdapat nya permasalahan pencurian
2. Sambutan dan sekaligus penyampaian Pesan pesan kamtibmas dari Kasubditbintibsos Kompol Lukas Ginting sebagai berikut.
A. Menyampaikan situasi secara Nasional dan Lokal, bahwasanya secara umum masih kondusif , dan bagaimana kita merapatkan barisan , agar terjalinnya kekompokan antar sesama warga dalam menghadapi pemilukada 2020
B. Menindaklanjuti pandemi covid 19 yang dialami bersama , mengingatkan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga secara disiplin protokol kesehatan dengan 3M yaitu
– Mengunakan masker
– Menjaga jarak
– Mencuci tangan
C. Bahwa masyarakat harus ikut berperan serta dalam menjaga harkamtibmas , dengan melaporkan segala informasi yang berkaitan dengan gangguan keamanan kepada 3 pilar yaitu lurah , bhabinkamtibmas dan babinsa
D. Agar masyarakat bijak menggunakan medsos jangan asal kirim berita yang belum tentu kebenarannya /hoaxs, bijaklah menggerakan jari, jangan menebar kebencian, permusuhan maupun fitnah.
E. Agar diatensi dan waspadai terus tentang peredaran gelap narkoba karena barang ini datangnya dari luar negri melalui laut, masih kita ingat bahwa pada tahun 2018 lalu pernah ada penangkapan narkoba jenis Sabu sabu sebanyak 2, 6 ton yang ditangkap di wilayah perairan Kepri, tentunya tidak menutup kemungkinan bisa terjadi kembali di wilayah kita, diharapkan sekali lagi khususnya kepada nelayan agar memonitor dan mewaspadai nya, apabila mengetahui agar segera laporkan ke petugas Polri terdekat dalam hal ini Bhabinkamtibmas.
Selama kegiatan berlangsung dengan aman, tertib dan lancaR.