• Sun. Mar 16th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polsek Kuba Dan Bhayangkari Berbagi Takjil Untuk Warga Kundur Utara Dan Barat

ByPolres Karimun

Mar 15, 2025

Kundur Utara, 14 Maret 2025 – Dalam semangat kebersamaan di bulan suci Ramadhan, Polsek Kundur Barat (Kuba) bersama Bhayangkari menggelar kegiatan berbagi takjil kepada warga di wilayah Kundur Utara dan Barat, Jumat (14/03).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kuba, IPTU Ari Suandy, didampingi Kanit Sabhara IPDA Untung Widodo, Kapolsubsektor BRIPKA Dedek Hutagalung, serta Babinsa Tanjung Berlian Kota, SERDA Yadi Mulyadi. Hadir pula anggota Satpol PP, Ismail, serta Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Kuba beserta anggota Bhayangkari lainnya.

Sebanyak 150 paket takjil dibagikan kepada masyarakat, dengan harapan dapat membantu warga dalam menyiapkan menu berbuka puasa. Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa kehadiran Polri bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam membangun komunikasi dan silaturahmi dengan masyarakat, terutama di bulan penuh berkah ini,” ujar IPTU Ari Suandy.

Kegiatan berbagi takjil ini berlangsung dengan lancar dan kondusif hingga selesai pada pukul 17.00 Wib. Warga yang menerima takjil pun tampak antusias dan mengapresiasi inisiatif Polsek Kuba serta Bhayangkari.

Dengan adanya kegiatan semacam ini, diharapkan semangat gotong royong dan kebersamaan semakin terjalin erat, menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan penuh kepedulian.