Polresta Barelang – Personel Polresta Barelang melaksanakan pengamanan kegiatan aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh Forum Musyawarah Warga & UMKM Genta I yang digelar di halaman Kantor Walikota Batam mulai pukul 08.00 WIB. Aksi tersebut diikuti oleh kurang lebih 200 orang peserta yang datang menyampaikan tuntutan terkait penutupan akses jalan masuk menuju Genta I, Gerbang RW 06 Batu Aji. Selasa (4/11/2025).
Dalam aksi unjuk rasa ini, massa membawa alat peraga berupa kendaraan pick up, spanduk dengan tulisan tuntutan masyarakat, sound system, serta Bendera Merah Putih. Penanggung jawab aksi direncanakan oleh Sdr. Syahrial Lubis bersama koordinator lapangan lainnya. Sementara untuk penanggung jawab wilayah pengamanan, dipercayakan kepada Kapolsek Batam Kota, Kompol Anak Agung Made Winarta, S.H., S.I.K.
Sebelum pelaksanaan penyampaian aspirasi, sekira pukul 08.40 WIB terlebih dahulu dilaksanakan apel kesiapan pengamanan oleh personel Polresta Barelang di halaman Kantor Walikota Batam. Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polresta Barelang AKP Yudi Kurniadi, S.H., guna memastikan seluruh personel siap dan siaga menjaga jalannya aksi agar tetap aman, tertib, dan terkendali.
Sekira pukul 09.00 WIB, massa aksi tiba dan memulai orasi penyampaian tuntutan oleh Sdr. Syahrial Lubis. Massa menyampaikan keberatan atas penutupan jalan di perempatan lampu merah Genta I Batu Aji yang telah berjalan selama 4 bulan dan dinilai berdampak pada menurunnya pendapatan UMKM setempat. Aksi kemudian dilanjutkan dengan audiensi sekitar pukul 09.30 WIB di ruang pertemuan lantai 1 Pemko Batam yang dihadiri oleh 11 orang perwakilan dari peserta aksi.
Audiensi tersebut turut dihadiri Walikota Batam Dr. H. Amsakar Achmad, S.Sos., M.Si., Kabid Bina Marga Pemko Batam Sdr. Dohar Hasibuan, Kabag Ops Polresta Barelang AKP Yudi Sukma Yadi, S.H., serta perwakilan masyarakat Genta I. Walikota Batam mengapresiasi masyarakat yang telah menyampaikan aspirasi secara tertib dan damai, dan menyampaikan bahwa Pemko Batam akan mengkaji kembali site plan jalan tersebut bersama instansi terkait untuk mencari solusi terbaik bagi masyarakat Genta I.
Hasil dari audiensi tersebut menetapkan bahwa Walikota Batam memerintahkan Kabid Bina Marga untuk melakukan kajian ulang, serta menyatakan bahwa dirinya akan meninjau langsung lokasi dalam waktu dekat. Selain itu, apabila nantinya jalan tersebut kembali dibuka, warga diminta untuk berkomitmen dalam menjaga kebersihan dan kelancaran arus lalu lintas di wilayah tersebut.
Seluruh rangkaian kegiatan aksi unjuk rasa selesai pada pukul 10.30 WIB dan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib. Selama kegiatan berlangsung, pengamanan dilakukan sepenuhnya oleh personel Polresta Barelang dan tidak ditemukan adanya gangguan keamanan yang berarti. Polresta Barelang akan terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik serta pengamanan setiap kegiatan masyarakat dalam rangka mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kota Batam.
