• Mon. Mar 17th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polres Tanjungpinang Gelar Upacara HAORNAS ke 36 Tahun 2019

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Dalam rangka Peringatan Hari Olahraga Nasional ke 36 tahun 2019, Polres Tanjungpinang melaksanakan Upacara bertempat di lapangan apel Mapolres Tanjungpinang, Senin (9/9/2019).

Wakapolres Tanjungpinang KOMPOL Agung Gima Sunarya, S.I.K menjadi Inspektur Upacara yang diikuti Personel dan PNS Polres Tanjungpinang.

Dalam amanatnya, Wakapolres Tanjungpinang membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga dalam rangka puncak peringatan hari Olahraga Nasional Ke 36 yaitu:

• Tema besar HAORNAS tahun 2019 adalah “Ayo Olahraga, Dimana Saja, Kapan Saja” yang mengandung makna bahwa olahraga itu mudah karena dapat dilakukan dimana dan kapan saja, menjadi penting agar masyarakat tidak terpaku bahwa olahraga hanya dapat dilakukan di fasilitas olahraga yang tersedia.

• Pembangunan di dalam olahraga adalah tidak hanya jasmani tetapi juga rohani. Dengan sehat rohani berarti telah mendukung kebijakan presiden tentang Revolusi Mental, serta SDM Unggul Indonesia Maju.

• Untuk Optimalisasi pemassalan dan pembudayaan olahraga, sesuai instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang juga ditindaklanjuti dengan Peraturan Menpora RI Nomor 18 tahun 2017 tentang Gerakan Ayo Olahraga, agar sama-sama laksanakan gerakan olahraga secara masif dan meluas disemua lapisan masyarakat.

• Olahraga harus menjadi kebutuhan hidup dan menjadi gaya hidup. Permasalahan terbesar saat ini yakni derajat kebugaran masyarakat Indonesia yang masih rendah. Maka dengan Gerakan Ayo Olahraga diharapkan akan menjawab permasalahan tersebut.

• Ucapan rasa bangga kepada pahlawan-pahlawan olahraga dan peraih penghargaan olahraga, Semoga tetep sukses dengan perjuangannya didalam peningkatan prestasi dan peningkatan minat masyarakat untuk berolahraga kedepannya.

• Melalui HAORNAS kuatkan lagi olahraga prestasi untuk menuju pentas yang lebih besar yakni di Olimpiade dan Paralimpiade nanti.