• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polres Tanjungpinang dan Stakeholder Semprotkan Cairan Disinfektan di Sepanjang Jalan, Sekolah dan Perkantoran

pid.kepri.polri.go.id – Polres Tanjungpinang bersama Stakeholder yang terdiri dari unsur TNI, Pemko Tanjungpinang, Satpol PP, Damkar dan BNPB kembali melakukan penyemprotan cairan Disinfektan, Kamis (26/3/2020).

Penyemprotan cairan Disinfektan kali ini dilakukan di sepanjang jalan meliputi Jl. Masjid – Jl. Diponegoro – SM. Amin – Jl. Hang Tuah – Jl. Merdeka – Jl. Pos – Jl. Pasar Ikan – Jl. Gambir – Jl. Teratai – Jl. Teuku Umar – Jl. Yusuf Kahar – Jl. Ketapang. Juga di SDN 002 Tanjungpinang, SDN 003 Binaan Tanjungpinang, Angkot yang melintasi Jl. Merdeka Tanjungpinang (depan Polsubsektor Tanjungpinang Kota), Kodim 0315/Bintan dan Polres Tanjungpinang.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si melalui Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Reza Anugrah A.P. SH, SIK yang memimpin pelaksanaan penyemprotan dan penyampaian himbauan mengatakan bahwa dilaksanakannya kegiatan ini sebagai upaya dari TNI, Polri, Pemerintah, Stakeholder dan seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mencegah dan semaksimal mungkin menekan penyebarluasan Covid-19 khususnya di Kota Tanjungpinang.

Kegiatan juga disertai penyampaian himbauan mengenai Maklumat Kapolri dan Surat Edaran Walikota Tanjungpinang dalam rangka Cegah Tangkal Virus Covid-19. Harapannya agar kita semua mentaati himbauan dan kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah untuk kebaikan kita bersama.