• Sun. Mar 16th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polres Tanjungpinang Bantu Evakuasi Bocah Yang Hanyut Terbawa Arus

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Bertempat di Jl. Gatot Subroto simpang Jl. Anggrek Merah Kota Tanjungpinang telah terjadi kecelakaan banjir yang mengakibatkan hanyutnya seorang anak laki-laki berusia 9 tahun, Jumat (18/1/19).

Mengetahui peristiwa tersebut, Kasat Sabhara Polres Tanjungpinang AKP Darmin bersama Tim SAR dan anggota BPBD Kota Tanjungpinang turun langsung membantu melakukan evakuasi pencarian terhadap korban.

Menurut pengakuan sang Ibu, saat Ia hendak memutar arah namun ban belakang motornya masuk ke dalam parit sehingga menyebabkan motor dan korban jatuh ke dalam parit. Selanjutnya saat ibu dan adik korban berusaha menarik motor, sedangkan korban tidak bisa diselamatkan karena korban terbawa arus air yang deras.

Korban kemudian dibawa ke ruang IGD RSU Kota Tanjungpinang dengan menggunakan kendaraan dari BPBD Kota Tanjungpinang untuk dilakukan pemeriksaan terhadap korban.

“Korban dalam keadaan tersangkut diantara pipa air dan setelah dievakuasi dan dilakukan pemeriksaan oleh dokter, korban dinyatakan meninggal dunia,” AKP Darmin.

Selanjutnya, korban dibawa menggunakan ambulance menuju rumah duka di Jl. Pantai Impian Gg. Putri Indah untuk disemayamkan.