Personel Polres Lingga bersama Toga dan Tomas Kabupaten Lingga melaksanakan Doa bersama dan sholat Istisqo serta doa bersama di Ruang Rupatama Polres Lingga dan Mushollah Al-Munauwar Komplek Polres Lingga, Rabu (18/9).
Kegiatan ini dibagi menjadi 2 kegiatan dimana pada pukul 08.00 WIB, personil Polres Lingga yang beragama Nasrani melaksanakan Doa bersama di Ruang Rupatama Polres Lingga dengan dipimpin Ibu Pdt. Selin.
Selanjutnya pada pukul 12.30 WIB personil yang beragama Muslim melaksankaan Sholat Sunnah Istisqo di Mushollah Al-Munauwar Komplek Polres Lingga dipimpin Ustazd Muliadi.
Adapun kegiatan ini ditujukan guna memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa, agar Kabupaten Lingga diberikan curah hujan yang cukup.
’’Sebagai manusia kita diwajibkan untuk berusaha dan berdoa, semoga dengan doa yang kita panjatkan pada Allah, hujan akan segera turun di Kabupaten Lingga sehingga asap akan segera teratasi.’’ ujar Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho.
Menurut Kapolres kegiatan yang laksanakan baik sholat Istisqo ataupun doa bersama adalah bentuk usaha yang dilakukan dengan memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar asap yang akhir-akhir ini menyelimuti Kabupaten Lingga hilang dan Lingga kembali menjadi segar serta berseri.