• Mon. Mar 17th, 2025 3:10:27 AM

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Patroli Kerumunan Warga dan Himbauan Cegah Penyebaran Covid-19 Polres Tanjungpinang Juga Salurkan Beras Bagi Warga Yang Membutuhkan

Kepri.polri.go.id – Polres Tanjungpinang melalui jajaran Polsek Tanjungpinang Timur melaksanakan Patroli rutin sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19. Patroli yang dilaksanakan dengan memberi himbauan dan pemahaman akan bahaya Covid-19, penyampaian maklumat Kapolri serta kebijakan pemerintah, serta mencari titik kumpul / kerumunan massa untuk diambil tindak lanjut seperti menghimbau agar segera meninggalkan kerumunan hingga mengambil langkah tegas.

Namun hari ini, Kamis (9/4/2020) Patroli yang dilaksanakan memiliki nilai plus tersendiri karena Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Firuddin langsung memimpin para Personilnya melaksanakan patroli dan juga memberikan bantuan berupa beras untuk warga yang membutuhkan. Mulai dari Petugas Kebersihan, Pemulung, Tukang Parkir, Gojek / Tukang Ojek serta Pedagang Keliling yang dijumpai di sepanjang rute patroli yang dilalui.

Pembagian sembako berupa beras ini dimaksudkan untuk mengurangi beban masyarakat yang kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan hidup ditengah penyebaran virus Corona dan ditambah minimnya aktivitas masyarakat yang menyebabkan berkurangnya pendapatan harian, khususnya bagi warga yang hanya memiliki pekerjaan lepas dan tidak tetap.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si melalui Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP Firuddin menyampaikan semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat bagi yang menerima dan memohon maaf jika apa yang diberikan tidak dalam jumlah banyak dan hanya dapat dibagikan kepada sebagian kecil warga saja. AKP Firuddin selanjutnya menyampaikan bahwa patroli akan terus dilaksanakan oleh personil jajaran Polres Tanjungpinang termasuk Polsek Tanjungpinang Timur untuk mengantisipasi dampak Covid-19 di tengah-tengah masyarakat. Selain itu patroli rutin juga mencegah dan mengantisipasi kejahatan jalanan serta gangguan Kamtibmas. Diharapkan kepada masyarakat agar tetap menjaga jarak fisik, selalu menggunakan masker serta mengurungkan niat untuk mudik supaya penyebaran virus corona dapat kita putuskan.