Tribratanews.kepri.polri.go.id – Polres Tanjungpinang kembali melaksanakan kegiatan gotong royong dalam rangka memakmurkan tempat ibadah yang mana kali ini dilaksanakan di Mesjid Agung Al Hikmah Jl. Masjid Kota Tanjungpinang dan Vihara Bahtra Sasana Jl. Merdeka Tanjungpinang, Jumat (11/1).
Kegiatan gotong royong tersebut diikuti sebanyak kurang lebih 60 personil Polres Tanjungpinang termasuk Wakapolres Tanjungpinang KOMPOL Sujoko, S.I.K, MH selaku pemimpin kegiatan bersama para Pejabat Utama Polres Tanjungpinang yang turun langsung melaksanakan gotong royong.
Bersama penjaga tempat ibadah dan warga sekitar, personil Polres Tanjungpinang membersihkan halaman Masjid dan Vihara, membersihkan rerumputan liar yang tumbuh hingga membersihkan parit dan saluran air atau drainase.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi mengatakan bahwa kegiatan gotong royong dalam memakmurkan tempat ibadah merupakan wujud kepedulian Polri yang promoter terhadap lingkungan dan kebersihan guna terpeliharanya kamtibmas.
Adapun harapan dengan terselenggaranya gotong royong serta kegiatan positif lainnya dapat menjadi motivasi dan dorongan oleh seluruh kalangan masyarakat Kota Tanjungpinang dalam menciptakan Kota Tanjungpinang yang bersih, aman dan nyaman.