• Sat. Jul 12th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

KAPOLDA KEPRI RESMIKAN SANITASI DI PONPES DAARUL HIKAM BATAM

Byadmin bidhumas

Jul 11, 2025

Batam – Kapolda Kepri Irjen Pol Asep Safrudin, S.I.K., M.H. meresmikan gedung sanitasi MCK dan menyerahkan tandon air di Pondok Pesantren Daarul Hikam, Sekupang, Batam, Rabu (9/7), dalam rangka Hari Bhayangkara ke-79.

Turut hadir Ketua DPRD Kepri H. Iman Sutiawan, S.E., perwakilan Pemko Batam, Kemenag Batam, PT Amnor Shipyard, Kapolresta Barelang, serta tokoh masyarakat.

Kapolda menyampaikan bahwa dukungan Polri terhadap pesantren merupakan wujud kepedulian dalam membangun generasi muda yang berkarakter.

“Kami bantu tandon air dan material 5 ton besi sebagai bentuk nyata kepedulian Polri. Pesantren adalah tempat membentuk karakter kuat, unggul, dan siap bersaing,” ujar Kapolda Kepri Irjen. Pol Asep Safrudin, S.I.K., M.H.

Kapolda juga mengajak masyarakat mewujudkan Kepri dan Batam yang aman, nyaman, serta terlindungi.

“Jangan minder belajar di pesantren. Justru dari sinilah lahir generasi hebat menuju Indonesia maju,” tegas Kapolda Kepri Irjen. Pol Asep Safrudin, S.I.K., M.H.

Ketua DPRD Kepri H. Iman Sutiawan, S.E., menyampaikan terima kasih atas dukungan Polri. Pembangunan Ponpes Daarul Hikam yang berdiri sejak 2019 akan terus dilanjutkan.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan simbolis tandon air, plakat penghargaan, penandatanganan prasasti, dan peninjauan fasilitas.

Salam Presisi
Bidang Humas Polda Kepri

Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si.
Kabidhumas Polda Kepri
E-Mail: poldakepribidhumas@gmail.com
Telp/Fax: 0778-7760038
Twitter: @poldakeprihumas
FB: Humas Polda Kepri
IG: @humaspoldakepri