• Mon. Apr 21st, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

HIMBAUAN KAMTIBMAS KEPADA PARA SISWA /SISWI SMKN 1 KEC. BATU AJI BATAM

ByDit Binmas

Oct 14, 2019

 

 

HIMBAUAN KAMTIBMAS DI SMKN 1

 

1. Pada hari ini Senin tgl 14 Oktober 2019 pukul 07.00 s/d 09.00 wib, bertempat di lapangan upacara SMKN 1 Batu Aji Batam, telah dilaksanakan kegiatan selaku Pebina Upacara dan Himbauan Kamtibmas, sbb:

 

a. Upacara bendera rutin yang kita laksanakan setiap awal bulan maupun tiap minggu untuk melatih disiplin, semangat gotong royong dan melatih kepemimpinan para siswa sebagai generasi penerus bangsa :

 

b. Dalam amanat upacara disampaikan himbauan Kamtibmas menyikapi situasi Nasional berupa rencana aksi demo pada tanggal 14/10/2019 oleh BEM seluruh Indonesia dan pelantikan Presiden /Wakil Presiden terpilih Ir. Joko Widodo dan K. H. Ma’ruf Amin pada tanggal 20/10/2019. dihimbau kepada peserta didik sesuai dengan Surat Edaran Mendiknas nomor 9 tahun 2019 tentang pencegahan peserta didik untuk terlibat dalam aksi unjuk rasa yang berpotensi anarkis mari kita do’a kan semoga situasi kamtibmas baiknadional maupun regional / Kepri secara umum kondusif:

 

c. Agar para siswa tidak terpengaruh dengan ajakan untuk mengikuti aksi demo melalui group wa/medsos karena berpotensi anarkis dengan memanfaatkan para pelajar :

 

d. Apaila para siswa selesai mengikuti pelajaran di sekolah, agar langsung pulang ke rumah dan tidak berkumpul /berkelompok di suatu tempat yang dapat mengganggu kamtibmas

 

e. Para bapak/ ibu guru untuk senantiasa mengawasi para siswanya baik dilingkungan sekolah maupun diluar sekolah:

 

f. Terkait penyerangan terhadap pejabat negara Menkopolhukam yang dilakukan oleh teroris, agar kita semua mewaspadai jangan sampai para peserta didik maupun para guru terpapar radikalisme, karena kelompok radikal sudah masuk ke segala lini , kuatkan iman dan ibadah serta ajaran agama yang sesuai dengan akidah.:

 

g. Agar para siswa bijak dalam penggunaan media sosial, jangan ikut menyebarkan berita yang belum tentu kebenarannya/hoaxs, jangan menyebarkan kebencian, permusuhan :

 

h. Terkait kenakalan remaja yang akhir -akhir ini cukup meresahkan, agar para siswa tidak terpengaruh dengan pergaulan yang negatif yang pada akhirnya merugikan para siswa sekalian.

 

i. Waspadai bahaya narkoba, saat ini negara dalam keadaan darurat narkoba karena para pelaku /negara produsen narkoba seperti Cina Thailand dan Malaysia melakukan penyelundupan narkaoba ke Indonesia guna merusak generasi bangsa dan keutuhan negara kita.