• Sat. Apr 19th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Dapur Umum Polsek Moro Bagikan Makan Sahur Kepada Warga Kurang Mampu.

ByPolres Karimun

May 31, 2020

Dapur umum Polsek (Polisi Sektor) Moro, Polres Karimun membagikan nasi kotak kepada masyarakat kurang mampu di Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, yang terdampak langsung wabah Covid-19.

Kegiatan bhakti sosial ini dilaksanakan pada Jumat (22/5-2020) pukul 03.00 Wib, langsung dipimpin Kapolsek Moro, AKP.Edy Wiyanto.SH.MH.

Kapolsek Moro, AKP Edy Wiyanto.SH.MH mengatakan, pembagian nasi kotak oleh dapur umum Polsek Moro kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak wabah Covid-19 di Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, sebagai bentuk kepedulian Polri untuk sesama di bulan suci Ramadhan.

Adapun jumlah nasi kotak yang dibagikan berjumlah 20 kotak, pembagian lakukan secara door to door ke rumah-rumah warga kurang mampu yang terdampak wabah Covid-19.“Kegiatan berbagi nasi kotak untuk makan sahur bagi warga kurang mampu ini, sebagai momentum yang tepat untuk meningkatkan kepekaan dan rasa kepedulian kepada sesama disaat bulan suci Ramadhan di tengah wabah Covid-19,”katanya pada rilisnya, dikirim melalui pesb Whatsaapnya, Jumat (22/5).

Dan pada saat penyerahan nasi kotak, di katakan Edy, ia bersama anggotanya  juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat supaya mengikuti himbauan dari Pemerintah.

“Jadi selain membagikan Nasi Kotak, kita juga menyampaikan kepada masyarakat agar selalu mentaati  himbauan dari Pemerintah, agar tetap menjaga jarak (phisical distancing), menjaga kebersihan dan selalu menggunakan masker disaat beraktifitas diluar rumah, Untuk melindungi diri dari wabah Covid-19,”pungkasnya.