Tribratanews.kepri.polri.go.id – Polda Kepulauan Riau menggelar kegiatan Bhayangkara Enduro 2019 di Bukit Mangsang Kec. Sungai Beduk. Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari (20-21 September 2019) ini dihadiri oleh Kapolda Kepri, Wakapolda Kepri, Irwasda Polda Kepri, para Pejabat Utama Polda Kepri, Asisten III Prov. Kepri, Ketua Panitia Bhayangkara Enduro 2019, para Peserta dan awak media.
Bhayangkara Enduro 2019 dibuka langsung oleh Wakapolda Kepri, Brigjen Pol. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
“Melalui kegiatan Bhayangkara Enduro 2019 yang berlangsung selama 2 hari ini, semoga dapat mempererat hubungan silaturahmi antara Polda Kepri dengan mitra Polri yang ada di Kepri khususnya para komunitas sepeda gunung yang ada di Batam,” ujar Wakapolda Kepri membacakan amanat Kapolda Kepri.
Kegiatan ini sekaligus mengkampanyekan bahwa sepeda merupakan kegiatan yang ramah lingkungan dan terjangkau bagi semua kalangan dengan menitikberatkan kepada prestasi persahabatan serta menjunjung tinggi sportivitas.
Adapun peserta Bhayangkara Enduro yang hadir berjumlah 163 orang yang terdiri dari 154 laki-laki dan 9 perempuan dimana para peserta tersebut terdiri dari 128 atlit Indonesia dan 35 Atlit Internasional dari Singapura, Malaysia, Argentina, United Kingdom, Filipina, Iran, Perancis, Brazil, Taiwan dan Australia.