Kepri.polri.go.id/Pid.NATUNA,Pada hari Kamis tanggal 27 Agustus 2020, Pukul 15.30 wib s/d 16.30 wib bertempat di Wilayah Hukum Polres Natuna telah dilaksanakan kegiatan Bhakti sosial dalam rangka hari kesatuan gerak Bhayangkari ke 68, dengan membagikan Sembako kepada ibu – ibu Warakawuri, personil Polri yg menderita penyakit menahun dan Pondok Fastabiqul khoirot. Dalam kesempatan ini juga Ny. Dian ike juga mensosialisasikan adaptasi kebiasaan baru sesuai protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran wabah covid 19
Ny. Dian Ike menyampaikan kepada ibu – ibu Warakawuri dan para Santri dan Santriwati Pondok pesantren agar mematuhi protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid – 19. Dan untuk saat ini Pemerintah sedang menggalakan 3 M Yaitu, Mencuci Tangan, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak.
“Tujuannya dilaksanakan kegiatan ini yakni agar Ibu – ibu Warakauri dan santri Pondok pesantren, menjadi lebih paham terkait penggunaan masker dan pencegahan penularan Covid-19 serta Terjalinnya silaturahmi yang baik antara Bhayangkari dengan Ibu – ibu Warakauri dan santri Pondok pesantren sehingga dapat terjalin kerjasama yang baik”, Tutup Ny. Dian ike