Kapolres Karimun beserta staff melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial Renovasi Rumah dalam rangka Hari Bhayangkara ke 74. Jumat(19/06/2020)
Bapak Arifin yang merupakan salah satu warga yang tidak mampu beralamat pangke barat Kecamatan Meral. Bhakti sosial dilaksanakan dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-74 di Polres Karimun.
Adapun bantuan yang diberikan adalah Semen , Cangkul , Skop, Kayu, Batako, Triplek dan uang Santunan.
Kapolres Karimun Membantu sedikit meringankan beban penderitaan Bapak Arifin pada masa pandemi Covid-19 yang kondisi rumah sebelumnya sangat tidak layak dihuni.
Sebagai bentuk empati Kapolres Karimun terhadap masyarakat yang sedang mengalami kesusahan Polri selalu hadir di tengah – tengah masyarakat sehingga semakin dicintai oleh masyarakat.