• Sun. Oct 6th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Demi menekan Angka Pasien Covid-19 Di Bintan, Kapolres Berikan Pelatihan Tracer Kepada Para Bhabinkamtibmas

ByPolres Bintan

Mar 1, 2021

Tribratanews.kepri.polri.go.id-Selasa (23/2/21). Upaya terus dilakukan demi mencegah penyebaran Covid-19 di Indonesia khususnya di Kabupaten Bintan, seperti yang dilakukan oleh Polres Bintan dengan memberikan pelatihan Tracer kepada para kanit Binmas dan para Bhabinkamtibmas Polres Bintan. (24/2/21)

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bintan AKBP Bambang Sugihartono, S.I.K.,M.M. didampingi oleh Kasat Binmas AKP Sopandi, Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan Drg. Horas JP Shile M.Kes., Bidang Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Bintan Drg. Euis Herawati dan dihadiri oleh seluruh peserta pelatihan tracer yang dilaksanakan di ruang rapat Polres Bintan.

Kapolres Bintan menyampaikan Penanganan covid-19 saat ini diperlukan adanya 3T yaitu testing kepada warga yang diduga terjangkit virus covid-19, tracing kepada orang–orang melakukan interaksi dengan orang yang diduga terjangkit virus covid-19 dan treatment yaitu melakukan pengobatan kepada orang yang diduga terjangkit virus covid-19 dan juga mensosialisasikan 4M yaitu menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker, menghindari kerumunan, Jelasnya.

Drg. Horas JP Shile menambahkan bahwa dengan adanya pelatihan Tracer dan materi Terkait penanggulangan Covid-19 dapat menambah wawasan dan membantu upaya penanganan secara cepat dan efektif dalam perlindungan kesehatan pada masyarakat Kabupaten Bintan sehingga Para Kanit dan Bhabinkamtibmas Polres Bintan dapat menentukan langkah-langkah didalam menentukan Zona di wilayahnya sesuai Data Covid dari Gugus tugas dan hasil kegiatan Tracer yang selama ini kurang maksimal dan Tracing ini dapat mempengaruhi dengan Kegiatan kemasyarakat dan aktifitas masyarakat di wilayahnya sehingga Situasi Kamtibmas selama Pandemi Covid-19 dapat berjalan aman Kondusif, Tambahnya.

Pelatihan Tracer ini mempunyai tujuan dalam pembentukan kampung tangguh, kampung tangguh adalah salah satu bentuk upaya melakukan pencegahan dini dalam memutus rantai penyebaran covid-19 dan dengan adanya pelatihan Tracer dan materi Terkait penanggulangan Covid-19 tersebut dapat menambah wawasan dan membantu upaya penanganan secara cepat dan efektif dalam perlindungan kesehatan pada masyarakat Kabupaten Bintan, Ujar Kapolres menambakan.