• Sun. Oct 6th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Kapolres Tanjungpinang Cek Titik Rawan Banjir Saat Hujan lebat Mengguyur Tanjungpinang

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, SIK, MH bersama anggota Patroli Sat Samapta Polres Tanjungpinang dan jajaran Polsek melaksanakan pengecekan ke beberapa lokasi titik rawan banjir di wilayah kota Tanjungpinang, Jumat /7/6/2019/ pukul 00.30 wib.

Adapun lokasi pengecekan rawan banjir sebanyak 4 (empat) titik antara lain sbb :

1. Jalan Ir. Sutami depan SPBU belum muncul genangan air, parit berfungsi dengan baik dengan ketinggian air -+ 3 (tiga) meter.

2. Jalan Ir. Sutami depan kolam renang dendang ria belum ada genangan air dan parit utama dapat berfungsi dengan baik dimana 2 (dua) bulan sebelumnya sudah dilaksanakan gotong royong oleh Polres Tanjungpinang bersama Damkar, Dinas PU dan Dinas Pertamanan kota Tanjungpinang.

3. Jalan Gatot Subroto KM.5 bawah belum terdapat genangan air dijalan raya, parit utama dapat berfungsi dengan baik namun ada batang kayu yang melintang dibawah jembatan.

4. Jalan DI. Panjaitan depan SPBU belum ada genangan air, parit utama dapat berfungsi dengan baik dengan adanya pembuatan parit sementara.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, SIK,MH menyampaikan bahwa berdasarkan prakiraan BMKG tanggal 6 sampai dengan 7 Juni 2019 kota Tanjungpinang berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Untuk itu dihimbau kepada masyarakat agar senatiasa selalu berhati-hati apabila mengendarai kendaraan bermotor terlebih ditengah cuaca hujan karena jalan licin dan tergenang air meningkatkan resiko kecelakaan lalu lintas.

Mari kita bersama-sama menjaga kota Tanjungpinang, kota Gurindam yang kita cintai ini agar situasi kamtibmas tetap kondusif serta menjaga budaya kebersihan untuk tidak membuang barang-barang atau sampah sembarangan kedalam parit agar terhindar dari bencana banjir.