• Mon. Mar 17th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Sat Binmas Polres Tanjungpinang Selenggarakan Donor Darah Dalam Rangka HUT Satpam ke 38

Tribratanews.kepri.polri.go.id-Tanjungpinang-Dalam rangka HUT Satpam ke 38 tahun 2018, Polres Tanjungpinang dalam hal ini Sat Binmas menyelenggarakan dan memfasilitasi kegiatan Donor Darah yang bertempat di PMI RSUD Kota Tanjungpinang, Selasa (11/12/2018).

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, S.I.K, MH melalui KBO Sat Binmas IPTU H. Fauzi Izran menyampaikan bahwa Kepolisian khususnya Polres Tanjungpinang dalam pelaksanaan tugasnya dalam mengemban fungsi Kepolisian tidak mungkin bekerja sendiri dan memerlukan kerjasama dari berbagai pihak. Satpam sebagai salah satu kelompok petugas pembantu Kepolisian dalam melakukan keamanan fisik (physical security) dalam rangka penyelenggaraan keamanan swakarsa di lingkungan kerjanya.
Dilaksanakannya kegiatan donor darah ini sebagai bentuk dukungan dan motivasi yang diberikan Polres Tanjungpinang dalam rangka HUT Satpam yang ke 38 tahun 2018.
Polres Tanjungpinang terus berupaya untuk meningkatkan kualitas Satpam baik keterampilan, sikap tampang dan keprofesionalan dalam pelaksanaan tugas.

Kegiatan juga disertai pembagian bingkisan dari Polres Tanjungpinang kepada para Satpam sebagai bentuk apresiasi atas partisipasinya dalam mengikuti kegiatan donor darah dan ucapan selamat memperingati HUT Satpam ke 38.

Kegiatan donor darah ini diikuti 30 (tiga puluh) orang Satpam dari perwakilan setiap perusahaan yang menggunakan jasa pengamanan Satpam di wilayah hukum Polres Tanjungpinang. Yang mana 10 (sepuluh) orang dapat didonorkan darahnya sementara 20 (dua puluh) orang tidak dapat didonorkan darahnya dikarenakan kurang istirahat / baru selesai melaksanakan tugas dan tensi darah yang tinggi / rendah (DCp).