• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polres Tanjungpinang Beri Binlat Psikologi Kepada Calon Anggota Polri Tahun 2019

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Polres Tanjungpinang melaksanakan pembinaan dan pelatihan bidang Psikologi kepada calon anggota Polri tahun 2019 di ruangan Gedung Antan Seludang Polres Tanjungpinang, Sabtu (2/3/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri Kabag Psikologi Polda Kepri AKBP Abdul Hamid. S.Psi beserta anggota, Kabag Sumda Polres Tanjungpinang Kompol Jaswir. SH, dan 52 peserta tes calon anggota Polri.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi melalui Kabag Sumda Kompol Jaswir menyampaikan, kegiatan binlat Psikologi ini merupakan tahap akhir, yang sebelumnya telah dilaksanakan binlat kesamaptaan jasmani dan binlat akademik.

Adapun animo calon anggota Polri yang telah mendaftar di Polres Tanjungpinang sebanyak 112 orang terdiri dari Akpol 22 orang, Brigadir 88 orang dan Tamtama 2 orang.

“Program ini guna memberikan bimbingan kemampuan bagi putra/putri daerah dalam mempersiapkan diri guna mengikuti seleksi calon anggora Polri tahun anggaran 2019,” kata Kabag Sumda Polres Tanjungpinang.

Selain itu, para peserta calon anggota Polri nantinya diharapkan mampu bersaing dan berkompetisi dalam seleksi penerimaan anggota Polri, sehingga nantinya bisa terwujud SDM Polri yang Promoter, berintegritas, berprestasi dan inovatif.

Dalam kesempatan tersebut Kabag Psikologi Polda Kepri AKBP Abdul Hamid, S.Psi turut memberikan motifasi dan semangat kepada para peserta binlat agar senantiasa menjaga kesehatan, menerapkan pola hidup sehat serta tidak melakukan pelanggaran hukum sehingga akan merugikan diri sendiri, orang lain dan keluarga serta nantinya setelah menjadi anggota Polri bisa menjadi suri tauladan kepada masyarakat, bangsa dan negara.