• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Polda Kepri Laksanakan Rikkes Awal Bintara Polri Gelombang I Penerimaan Anggota Polri T.A. 2019

Byadmin bidhumas

Apr 5, 2019

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Polda Kepulauan Riau melaksanakan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) Awal Bintara Polri Gelombang I penerimaan terpadu anggota Polri T.A. 2019 di Gedung Serba Guna, Rabu (3/4/2019).

Pelaksanaan Rikkes Awal dipimpin langsung oleh Kabiddokkes Polda Kepri Kombes Pol. dr. Chris Susilo SP.Rad selaku Katim Rikkes didampingi Kabid Propam Polda Kepri Kombes Pol. I Gede Mega Suparwitha, S.I.K serta dihadiri oleh pengawas internal dan eksternal.

Adapun rangkaian pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Awal tersebut antara lain pemeriksaan tinggi dan berat badan, visus/mata, tensi, gigi, dan fisik.

Berikut sebanyak 155 peserta pria yang hadir lengkap dengan rincian Polres Tanjungpinang 78 peserta, Polres Karimun 65 peserta, dan Polres Lingga 12 peserta.

Sementara hasil yang diperoleh pada Rikkes Awal Bintara Polri Gelombang I yaitu Memenuhi Syarat (MS) 139 peserta dan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) 16 peserta.