[7/11/2024] Bidkeu Polda Kepri telah mengadakan kegiatan Pengendalian Intern atas Pelaporan Keuangan dengan pengisian tabel B1, C1 dan D pada aplikasi Puskeu Presisi di gedung Rupatama Polda Kepri dengan menghadirkan Bendahara Pengeluaran, Operator SAKTI dan Tim Penilai masing-masing Satker/Satwil Jajaran Polda Kepri untuk membantu pengisian tabel B1, C1 dan D DI Aplikasi Puskeu Presisi. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pendampingan Bidkeu Polda Kepri selaku Pembina Fungsi Keuangan agar pengisian tabel PIPK ini berjalan tepat sasaran dan akuntabel.
Hasil dari kegiatan ini ialah Laporan Hasil Kompilasi PIPK tingkat Wilayah yang dimaksud untuk mengkompilasikan dari LHP Satker/Satwil Jajaran Polda Kepri dan berisi kesimpulan atas penilaian efektivitas pelaksanaan PIPK pada Kepolisian Daerah Kepulauan Riau. Bertujuan untuk mewujudkan tata kelola keuangan Polda KepriĀ yang lebih baik sehingga dapat meningkatkan kinerja pelaksanaan anggaran Satker yang sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintahan.