• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

PELATIHAN PRA OPERASI TERPUSAT DENGAN SANDI KETUPAT SELIGI 2021

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Ditsamapta – pukul 09.00 wib, bertempat di Ruang RTMC Ditlantas Polda Kepri, Polda Kepri menggelar kegiatan Lat Pra Ops Ketupat 2021 dengan Tema “Melalui Latihan Pra Operasi Kepolisian terpusat dengan Sandi Ketupat 2021, kita tingkatkan Profesionalisme Polri dalam rangka Pengamanan Idul Fitri 1442 H di masa Pendemi Covid-19 tahun 2021, guna mewujudkan situasi yang aman, tertib dan lancar”. Selasa (04/05/21).

Kegiatan Latihan Pra Operasi Ketupat 2021 Polda Kepri dipimpin langsung oleh Plt. Kabagbinopsnal Biro Operasional AKBP Riky Iswoyo, S.I.K. dengan. Dalam arahannya, AKBP Riky menyampaikan beberapa hal kepada personil peserta Lat Pra Ops untuk dipedomani dan dilaksanakan dalam kegiatan Operasi diantaranya, beliau berharap kepada para Perwira yang mengawaki satgas operasi agar antisipasi tempat – tempat Wisata guna mengurangi terjadinya kerumunan, dan tetap melaksanakan Imbauan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 pada saat melaksanakan kegiatan Patroli kepada masyarakat. Dalam hal Himbauan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 ini, beliau menyampaikan untuk upaya pencegahan penyebaran Covid-19, kepada personil yang melaksanakan Operasi Ketupat Siwalima tahun 2021 agar tidak bosan – bosannya melaksanakan Imbauan Protokol Kesehatan kepada masyarakat.

Berikutnya beliau menyampaikan atensi Pimpinan Bapak Kapolda Kepri terkait dengan antisipasi larangan penggunaan Petasan sehingga kepada para personil yang terlibat kegiatan agar dapat dipedomani dan dilaksanakan sesuai arahan Pimpinan. Terkait teknis Pengamanan, beliau juga menyampaikan petunjuk untuk segera didirikan Pos – Pos Pengamanan sesuai titik – titik yang telah ditentukan. ”Selain membuat Pos pengamanan, anggota yang ditempatkan di Pos PAM juga agar lakukan kegiatan – kegiatan Patroli Pengamanan tertutup dan Pengamanan terbuka pada titik – titik keramaian”. Tutur beliau.