Karimun, 22 April 2025 — Polres Karimun menerima kunjungan Tim Asistensi BTNCLO dari Divhubinter Polri dalam rangka kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) serta sosialisasi jaringan Interpol I-24/7 Tahun Anggaran 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kerja sama internasional dan penguatan pengamanan wilayah perbatasan.
Rombongan Tim Asistensi yang terdiri dari sejumlah pejabat tinggi Divhubinter Polri tiba di Pelabuhan Domestik Tanjung Balai Karimun pada pukul 08.40 Wib. Di antara delegasi yang hadir adalah Kabagbatanas Set NCB Interpol Indonesia KBP Fibri Karpiananto, Atase Polri di Singapura KBP Indra Siregar, serta perwakilan dari KJRI Johor dan calon staf teknis Polri untuk wilayah internasional.
Kehadiran tim disambut langsung oleh Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H., beserta jajaran pejabat utama Polres. Selanjutnya, pada pukul 08.48 Wib, rombongan melanjutkan perjalanan menuju Polsek Tebing untuk meninjau pelaksanaan pengamanan di kawasan perbatasan sebagai bagian dari agenda monev.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat kepolisian nasional dan jaringan Interpol, khususnya dalam pengawasan wilayah perbatasan serta pertukaran informasi lintas negara.