Tribratanews.kepri.polri.go.id/Polres Natuna – Jumat tanggal 04 Oktober 2019 Pukul 22.25 Polres Natuna Berikan Surprise Kue Ulang Tahun Ke Jajaran Trimatra TNI Kab Natuna dalam rangka HUT TNI ke 74 tahun 2019.
Adapun gerakan aksi Surprise 5 Oktober 2019 Polres Natuna ini dalam rangka HUT TNI ke 74 dengan kegiatan Patroli keliling ke Lanud Raden Sadjad,Mako Satrad 212, Mako Batalyon Komposit 1/ Gardapati, Makodim 08318Natuna Dan Mako Lanal Ranai yang dipimpin oleh Kabagops Polres Natuna Kompol Elfizar Kepada TNI dalam rangka HUT TNI ke 74 tahun 2019.
Gerakan surprize 5 oktober Polres Natuna ini, merupakan upaya untuk menjalin sinergitas TNI -Polri di Natuna dengan membagikan Kue selamat Ulang Tahun TNI ke 74 kepada Jajaran Trimatra TNI Kab Natuna (Lanud Raden Sadjad, Satrad 212 Natuna, Yon Komposit 1 Gardapati, Kodim 0318/Natuna dan Lanal Ranai)
Kapolres Natuna, AKBP Nugroho Dwi Karyanto,S.I.K menyampaikan bahwa Sinergitas TNI – Polri tetap harus terjaga. Polisi yang professional bersama TNI akan terus menciptakan keadaan yang aman damai dan kondusif dan berharap dengan di hari jadi HUT TNI ke 74,TNI semakin profesional dan di cintai masyarakat sebagai Garda terdepan dalam menjaga keamanan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Kegiatan ini dilaksanakan juga oleh Polsek jajaran Polres Natuna wujud dari soliditas TNI-Polri melambangkan ikatan bukan hanya formal dalam rangka tugas saja tetapi juga dalam ikatan emosional.
Adapun hasil yang dicapai dari kegiatan tersebut dengan harapan , dapat terjalinnya komunikasi yang baik antara Polres Natuna bersama unsur Tri Matra TNI Dan tercapainya Sinergitas yang baik antara TNI dan Polri serta lebih solid dalam pelaksanan tugas kedepan
Turut hadir dalam rombongan polres natuna yakni Kabagsumda Polres Natuna Kompol Zul Jufri, Kapolsek Bunguran Timur Kompol M. Sibarani,Kasat Reskrim Polres Natuna AKP. Hedrianto, SH,MH, Kasat Intelkam Polres Natuna Iptu Swis Swol Stan, Kasat Binmas Polres Natuna Iptu R. Sudiono,Kasi Propam Polres Natuna Ipda Nellay Boy, Perwira Polres Natuna,Polwan Polres Natuna Dan Anggota Polres Natuna sebanyak 50 Personel.