• Wed. May 14th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Dansat Brimob Polda Kepri Dampingi Pangkogasgabpad Silaturahmi Bersama Tokoh dan Masyarakat Kab. Natuna

Byadmin bidhumas

Feb 13, 2020

kepri.polri.go.id – Dansat Brimob Polda Kepri Kombes Pol Mohamad Rendra Salipu,S.I.K.,M.Si mendampingi Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Pangkogasgabpad) Laksamana Madya TNI Yugo Margono, S.E, MM bersilaturahmi ke sejumlah Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Masyarakat di Penagi, Kab. Natuna,(11/02/2020).

Pada kesempatan tersebut, Laksmana Madya TNI Yugo Margono, SE.,MM. mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Natuna atas partisipasinya dalam acara silaturahmi dan bakti sosial ini.

“Terlaksananya kegiatan ini merupakan wujud perhatian pemerintah terhadap masyarakat Natuna terkait dengan penanganan Observasi Warga Negara Indonesia di Hanggar Barat Lanud Raden Sadjad Kab. Natuna,” ujar Laksmana Madya TNI Yugo Margono, SE., MM.

Lanjutnya menjelaskan, hingga hari ke-10 Observasi ini saudara-saudari kita dalam keadaan sehat dan bahagia untuk itu kami mengharapkan kepada masyarakat Kab. Natuna khususnya Warga Kampung Tua Penagi yang jaraknya berdekatan dengan lokasi Observasi.

“Jangan ada lagi ketakutan, jangan percaya berita-berita Hoax, Mari kita laksanakan aktifitas sehari-hari karena situasi saat ini sudah kondusif,” imbuh Laksmana Madya Yugo Margono,S.E.,MM.