• Fri. Apr 18th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Berhasil Ungkap Ilegal Fishing, Kapolres Bintan Berikan Penghargaan

ByPolres Bintan

Sep 10, 2019

Disela-sela peringatan Hari Olahraga Nasional ke 36 Tahun 2019, Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang, SIK, M.Si memberikan penghargaan kepada personil Polri dan masyarakat yang berhasil mengungkap kasus ilegal fishing di Kec. Tambelan, hari Senin (09/09/2019).

Penghargaan Kapolres Bintan tersebut berdasarkan KEP/15/IX/2019 dan KEP/16/IX/2019 diberikan kepada Kapolsek Tambelan Ipda Misyamsu Alson, Bripka Bayu Andreadi dan Bripka Syamsul Bahri yang telah berhasil mengungkap tindak pidana ilegal fishing serta warga masyarakat Kec. Tambelan an. Mardian dan Iswandi yang telah membantu Polri dalam pengungkapan kasus tersebut.

Dedikasi dari Polres Bintan ini diberikan berkat kerjasama baik antara Kepolisian dan aparat desa serta warga di Tambelan yang berhasil mengungkap tindak pidana ilegal fishing yang selama ini terjadi di Tambelan.

“Penghargaan ini kami berikan untuk personil Polres Bintan dan Kepala Desa serta warga yang sudah bersama-sama membantu mengungkap kasus ilegal fishing di Tambelan” ungkap Kapolres Bintan AKBP Boy Herlambang.