• Thu. Apr 17th, 2025

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

BASEMBANG BERCERITA KAMTIBMAS DITBINMAS POLDA KEPRI DENGAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN PROVINSI KEPRI DAN PARA GURU SMAN DAN SMKN KOTA TANJUNG PINANG DALAM RANGKA MENCIPTAKAN SITUASI KAMTIBMAS YANG KONDUSIF DI WILAYAH KEPRI

ByDit Binmas

Oct 2, 2019

 

 

pada hari selasa tanggal 01/10/2019 pukul 21.30 wib di ruang pertemuan hotel Bintan Plaza Tanjungpinang , telah dilaksanakan kegiatan Basembang Bercerita Kamtibmas dengan Kepala Dinas Pendidikan dan para Guru SMAN dan SMKN, dalam menyikapi situasi kamtibmas terkait aksi demo mahasiswa terhadap RUU-KUHP dan RUU-KPK di kantor DPRD Provinsi Kepri yang terjadi pada hari selasa tanggal 01/10/2019.
Dalam kegiatan tersebut di hadiri Wadirbinmas Polda Kepri Akbp Edy Suryanto. S. Pd, Kp Arifin, Kasat Binmas Polres Tanjungpinang Akp Tasriadi, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepri Muhammad Dali. S. Pd, beserta 6 orang kepala sekolah SMKN dan 2 orang perwakilan dari SMAN Kota Tanjungpinang.
Adapun diskusi yang dilaksanakan, Sbb:

 

 

1. Penyampaian Wadirbinmas Akbp Edi Suryanto. S. Pd, sbb:

 

– Dalam menyikapi perkembangan situasi secara nasional saat ini terhadap aksi demo yang dilakukan oleh mahasiswa dan elemen masyarakat yang melibatkan para siswa SMA maupun SMK, diharapkan Dinas Pendidikan beserta para guru untuk ikut berperan mencegah peserta didik untuk tidak ikut aksi demo :

 

– Menyikapi aksi demo mahasiswa yang terjadi pada hari Selasa tanggal 01/10/2019 di kantor DPRD Provinsi Kepri ditemukan ada sekelompok siswa SMA /SMKN di Tanjung Pinang yang ikut aksi demo bersama mahasiswa, oleh karenanya sesuai dengan Surat Edaran Mendikbud nomor: 9 Tahun 2019 perihal pencegahan peserta didik dalam aksi unjuk rasa yang berpotensi kekerasan dihimbau kepada para guru untuk mempedomani Surat Edaran tersebut, jangan sampai ada siswa yang ikut demo :

 

2. Penyampaian Kepala Dinas Pendidikan sdr. Muhammad Dali. S. Pd, sbb:

 

– Dapat dilaporkan bahwa pada tanggal 25 /09/2019 sudah ada pers release dari Mendikbud untuk peserta Didik tidak melakukan aksi turun ke jalan:

 

– pada tanggal 25/26 September 2019 Dinas pendidikan sudah memposting pers release ke jajararn, kemudian pada tanggal 27 /09/2019 Disdik Prov Kepri mengeluarkan surat edaran kejajaran kepada seluruh kepala sekolah SMA dan SMK baik negeri maupun swasta se-Kabupaten /Kota untuk mencegah para peserta didik tidak ikut aksi demo

 

– Adanya oknum siswa SMKN 3 yang ikut aksi dari pihak sekolah sudah memberikan himbauan dalam menindaklanjuti surat edaran Mendikbud, namun ternyata masih terjadi dan kejadiannya setelah para siswa pulang sekolah sekitar pukul 15.00 wib, hal ini sulit untuk di lakukan pencegahan.

 

– Diseluruh sekolah akan dilakukan apel siaga dalam menyikapi situasi untuk membendung anak-anak SMA, SMK tidak turun ke jalan:

 

– Kekawatiran kondisi saat ini adanya kegiatan diluar untuk menggerakan anak-anak sekolah yang di manfaatkan oleh oknum-oknum tertentu :

 

– Perlu perbaikan kwalitas para peserta didik dan perlu gerakan secara masiv bersama dengan orang tua:

 

– Terima kasih atas respon dari Polda umtuk memberikan pembinaan kesekolah khususnya SMKN 3 yang pada saat aksi demo mahasiswa pada hari selasa tanggal 1/10/2019 ada beberapa oknum siswa yang ikut aksi demo guna memberikan pembinaan: