• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Jumat Barokah, Polsek Bulang Salurkan Bantuan Sembako Kepada Masyarakat yang Terkena Dampak Penyesuaian BBM

ByPID BARELANG

Sep 11, 2022

pid.kepri.polri.go.id – Di Hari Jumat yang Berkah dan sebagai Bentuk Kepedulian Polri kepada masyarakat, Polsek Bulang melaksanakan kegiatan Bakti Sosia membagikan 10 Paket sembako kepada Masyarakat yang terdampak Penyesuaian Harga BBM. Jumat (09/09/2022)

Dalam Kegiatan bakti sosial ini, Polsek Bulanv yang di pimpin oleh Kapolsek Bulang Ipda Nurdeni Rian, SH, MH bersama-sama personel Polsek Bulang menyambangi masyarakat dan selanjutnya membagikan Bantuan Sembako kepda masyarakat kurang mampu yang berada di Kel. Bulang Lintang Kec. Bulang.

Masyarakat yang mendapatkan bantuan sembako mengucapkan terimakasih kepada Polresta Barelang khususnya Polsek Bulang atas bantuan yang diberikan berupa Sembako semoga bermanfaat buat keluarga kami dan semoga polri semakin Jaya.

Sementara itu Kapolresta Barlang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Bulang Ipda Nurdeni Rian, SH, MH menyampaikan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kurang mampu yang terdampak pasca Penyesuaian harga BBM oleh pemerintah beberapa waktu lalu.

Dengan Penyesuain harga BBM kita harus tetap bijak dalam menyikapi hal ini, serta tetap beraktifitas seperti biasanya, mari bersama kita jaga situasi kamtibmas Kota Batam khususnya Kec. Bulang agar tetap aman dan kondusif setelah kenaikan harga BBM ini ”Ungkap Kapolsek Bulang.