• Tue. Oct 8th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Kapolres Natuna Cek dan Monitoring Aktifitas Penumpang KMP Bahtera Nusantara 01 di Pelabuhan Penagi, Pastikan Arus Mudik Lancar dan Aman

ByPolres Natuna

May 26, 2022

Natuna- Kapolres Natuna AKBP Iwan Ariyandhy,S.I.K,.MH bersama Sekda Kabupaten Natuna Boy Wijanarko, SE, Ka. Basarnas Natuna Mexianus Bekabel,S.Sos,.MM, Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Natuna Wan Aris Munandar , Wakapolres Natuna Kompol Feri Afrizon, SE , Kadis Hub Kab. Natuna Allazi, SE, Ka. UPT IV Kab. Natuna M. Fadlal, Camat Bunguran Timur Hamid Hasnan, S.Pd,.MA dan PJU Polres Natuna melaksanakan monitoring dan pengecekan Pos Pelayanan terkait aktifitas penumpang di Pelabuhan Penagi Kabupaten Natuna. Sabtu (7/05/2022)

Pemantauan langsung di akhir pekan liburan Idul Fitri 1443 H ini dilakukan guna mengantisipasi lonjakan arus balik di pelabuhan Penagi Kabupaten Natuna yang mana hari ini ada kapal dari Midai yaitu KMP Bahtera Nusantara 01 yang membawa penumpang dan barang serta akan berlayar kembali menuju Pulau Serasan dan Subi.

“Saya cek langsung untuk memberikan pelayanan dan rasa aman arus balik kepada seluruh masyarakat dalam melaksanakan hari Raya Idul Fitri 1443 H”, Terang AKBP Iwan Ariyandhy.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Natuna yang akan melaksanakan liburan diakhir pekan ini, untuk tetap waspada dan berhati-hati bermain air di pantai, tetap perhatikan anak anak, untuk menjaga hal hal yang tidak baik terjadi.  Cek betul kesiapan kendaraan bermotor, baik roda 4 maupun roda 2, untuk pengguna sepeda motor agar menggunakan helm, kurangi kecepatan, sayangi keluarga dan anak anak, sehingga kecelakaan lalu lintas tidak terjadi di wilayah Kabupaten Natuna”, Lanjut Kapolres.

Untuk Kapal motor yang menjadi transportasi antar pulau tiap kecamatan ( pompong) , sediakan pelampung keselamatan ( life jacket) , dan jangan memaksakan dengan muatan penumpang berlebih. Tutur Kapolres Natuna

“Kapolres Natuna memberi arahan : “Agar anggota yang bertugas jaga Pos tetap semangat dan berikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Semoga dengan kesiapsiagaan kita, semua kegiatan pelayanan dan pengamanan Ops Ketupat Seligi – 2022 di wilayah Kabupaten Natuna berjalan aman dan kondusif'”. Tutup Kapolres Natuna.