• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Satbrimob Polda Kepri Gelar Aksi Brimob Ramah Anak Indonesia

BySat Brimob

Sep 23, 2020 #Brimob Kepri

Brimob Kepri – Satuan Brimob Polda Kepri menggelar Program BRAIN (Brimob Ramah Anak Indonesia) dengan memfasilitasi kegiatan belajar secara Daring di Panti Asuhan Permate dibilangan Tembesi, Kec Sagulung Kota Batam. Jumat, 11 September 2020.

Kegiatan ini dilaksanakan dengan memfasilitasi siswi-siswi untuk melaksanakan kegiatan belajar daring dengan dukungan Wifi yang disiapkan oleh Seksi TIK Satbrimob Polda Kepri yang dipimpin langsung oleh Kasie TIK Iptu Untung Budoyo.

Selain dukungan Wifi turut juga diberikan pendampingan dalam proses belajar oleh Personel dan Polwan Brimob sehingga pada pelaksanaanya siswi-siswi yang mengikuti kegiatan belajar daring lebih mudah dalam memahami pelajaran yang sedang dikerjakan.

” Program Brimob Ramah Anak Indonesia ini merupakan wujud kepedulian Brimob kepada anak – anak yang saat situasi seperti saat ini mengharuskan mengikuti kegiatan belajar secara daring akibat pandemi Covid-19″, ujar Kasie TIK Iptu Untung Budoyo.

Kegiatan ini secara berkala akan dilaksanakan untuk terus mendukung anak-anak agar dapat belajar dengan lebih nyaman dengan dukungan Wifi ataupun kuota internet serta pendampingan dari personel Brimob Polda Kepri itu sendiri.