• Tue. Oct 8th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Tugas Berat, Brimob Kepri Tingkatkan Intensitas Latihan Beladiri Untuk Ketangkasan Personel

BySat Brimob

Jul 31, 2020 #BrimobKepri

BATAM – Personel Satbrimob Polda Kepri melaksanakan latihan intensif Beladiri rutin, untuk menghadapi tugas-tugas dilapangan. Brimob Polri harus siap menghadapi tantangan dan ancaman kejahatan yang terjadi di Lingkungan Masyarakat. Menghadapi Ancaman tersebut Satbrimob Polda Kepri tingkatkan Kemampuan Beladiri melalui Latihan yang dilaksanakan pada Selasa (14/07/2020), bertempat di Lapangan Apel Mako Satbrimob Polda Kepri yang dipimpin langsung oleh Brigadir Hotma Topri Tamba, S.H., sebagai Koordinator Latihan Beladiri.

Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dari Anggota Brimob sendiri, dalam menghadapi tugas-tugas kedepan seperti Satgas Aman Nusa, Ban Ops, Patroli Maupun menghadapi Agenda Kamtibmas lainnya pada Tahun 2020 ini. Gerakan demi gerakan diikuti dengan antusias oleh peserta Latihan mulai dari gerakan pemanasan, gerakan beladiri karate, gerakan tangkisan, gerakan pukulan dan tendangan sesuai Protap yang berkuatan Hukum.

Komandan Satuan Brimob Polda Kepri, Kombes Pol. Mohamad Rendra Salipu, S.I.K., M.Si., Menyampaikan, “Diharapkan dengan adanya Latihan Beladiri ini bisa menambah kemampuan baik secara fisik maupun mental. Beladiri merupakan kemampuan yang harus melekat pada diri setiap Anggota Polri. Kemampuan Beladiri ini harus terus dilatihkan untuk mengasah kemampuan anggota dalam menghadapi setiap resiko tugas yang harus diemban ketika berada di lapangan, karena kewajiban setiap anggota polri ketika melaksanakan tugas adalah mengutamakan keselamatan bagi masyarakat, sehingga apabila memiliki kemampuan Beladiri yang baik, maka setiap tugas dapat terlaksana dengan maksimal.”