• Mon. Oct 7th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

Antisipasi Dampak Bencana Asap, Polres Lingga Bagikan Masker di Tempat Keramaian

Mengantisipasi Dampak Bencana Asap di wilayah Kabupaten Lingga, Polres Lingga bersama jajaran Polsek Polres Lingga bagikan masker kepada pelajar dan masyarakat di sekolah dan tempat tempat keramaian, Selasa (17/09).

Kegiatan ini dibagi menjadi beberapa titik, dengan memfokuskan kepada pelajar, masyarakat pengguna jalan, dan pengguna kendaraan roda dua.

Adapun lokasi dilaksanakannya pembagian masker ialah :

Satsamapta Polres Lingga :

1. Depan Gerbang SMA 1 Singkep
2. Depan Gerbang SMA 2 Singkep
3.  Simpang Taman Makam Pahlawan Dabo Singkep

Polsek Dabo Singkep :

1. Jl. Pasar Lama . Dabo Singkep

Polsek Singkep Barat :

1. Jl.Bukit Raya Kel.Raya Kec.Singkep Barat

Polsek Daik Lingga :

1. Jl. Istana Roboot Kec. Lingga

2. Jl. Masjid Sultan Kec. Lingga

Polsek Senayang :

1. Jl.Nusantara Kel.Senayang

Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, S.I.K., M.T., melalui Paursubbaghumas Polres Lingga IPTU Hasbi Lubis menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Lingga kepada masyarakat di tengah musibah kabut asap akibat karhutla yang dialami masyarakat di beberapa daerah, khususnya di Kabupaten Lingga.

“Pembagian masker ini merupakan bentuk kepudulian Polres Lingga kepada masyarakat Kabupaten Lingga, dimana tujuan utamanya ialah untuk mengantisipasi Penyakit Infeksi Saluran Pernapasan (ISPA) yang sering menyerang saat kabut datang.

IPTU Hasbi Lubis berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat ditengah musibah yang sedang terjadi. Selain itu, Ia berpesan kepada masyarakat agar tetap memperhatikan kesehatan dan keselamatan di jalan, karena tentunya kabut asap berpengaruh juga dengan jarak tempuh pandang para pengendara.

“Kepada masyarakat pengguna kendaraan roda dua dan pejalan kaki hendaknya menggunakan masker apabila beraktifitas keluar rumah,” imbaunya.