• Sun. Oct 6th, 2024

PID Polda Kepri

Pengelola Informasi & Dokumentasi Polri

261 Peserta Seleksi Pendidikan SIP TA. 2019 Ikuti Tes Kesehatan

Byadmin bidhumas

Jan 30, 2019

Tribratanews.kepri.polri.go.id – Telah berlangsung kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Polda Kepri terkait seleksi Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan ke 48 di Gedung Graha Lancang Kuning (GLK) Polda Kepri, Senin (28/1/19).

Sebelum memulai pemeriksaan, panitia seleksi terlebih dahulu melakukan absensi terhadap peserta yang berjumlah 261 peserta yakni 255 Polki dan 6 Polwan, kemudian dilanjutkan serangkaian pemeriksaan kesehatan.

Tes Kesehatan ini meliputi pemeriksaan tensi/nadi, gigi, mata dan Telinga Hidung Tenggorokan (THT). Selain itu juga pemeriksaan cek fisik, ukuran tinggi badan dan berat badan para peserta juga ikut diperiksa.

Adapun pemeriksaan kesehatan pada seleksi pendidikan SIP ini ditangani oleh Tim Uji Kesehatan dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Bid Dokkes) Polda Kepri, yang dibawah pengawasan ketat tim pengawas internal dan eksternal.

Sementara itu, bagi para peserta yang mengikut rangkaian pemeriksaan kesehatan hari ini, besok Selasa (29/1/19) akan menjalani seleksi berikutnya yaitu tes kesehatan jiwa.